Pages

Monday

Ban Aman Nyaman Selamat

Ban Aman Nyawa Selamat

Mahalnya harga ban sering menjadi faktor yang menyebabkan para pemilik kendaraan mengabaikan kondisi kelayakan ban kedaraannya. Padahal, keselamatan nyawa pengendara kendaraan seringkali terancam, dan seringkali peristiwa kecelakaan yang merenggut nyawa disebabkan karena kondisi ban kendaraan yang sudah tidak layak lagi.

Beberapa hal yang harus anda perhatikan mengenai kondisi ban :

1) Kondisi ban yang masih layak pakai sekitar 30 persen atau kedalaman alur/kembangnya minimal 2 milimeter, apabila kurang dari itu maka anda harus segera mengganti ban kendaraan anda. Karena dengan kondisi seperti itu, ban kendaraan anda sudah tidak memiliki daya cengkram atau traksi yang baik ke permukaan jalan. Apalagi disaat hujan dan kondisi jalanan licin.

2) Perhatikan dengan teliti bagian luar (pinggir) / side wall ban kendaraan anda, jika mengalami keretakan, sebaiknya ban seperti itu cepat diganti untuk menghindari kemungkinan buruk yang kelak menimpa Anda.

3) Begitu pula jika terjadi ban yang mulai sering bocor dan sering ditambal maka lama-lama ban bentuknya akan berubah dan menjadi benjol, sehingga ban menjadi tidak balance lagi dan tidak layak lagi untuk digunakan karena mudah pecah.

Sumber : Toyota owner Club

No comments:

Post a Comment